Home Web HTML Install Laravel di Laptop Windows

Install Laravel di Laptop Windows

0
Install Laravel di Laptop Windows

Halo gaes, kita tahu bahwa sebagai web developer perlu yang namanya bahasa pemrograman, dan bahasa permrograman yang paling sering digunakan oleh programmer web adalah php.

untuk membuat web php native tentu memerlukan waktu yang lama, namun sudah hadir sekarang framework bernama laravel yang memudahkan para developer web untuk mendevelop webnya.

Untuk dapat menggunakan laravel pada komputer kita mari kita install laravel. tapi sebelum kita install penuhi syarat berikut ini:

  1. install xampp, klik disini
  2. install composer, klik disini
  3. install visual studio code, klik disini

nah jika ketiganya sudah terinstall dengan baik. sekarang kita coba install laravelnya ya.

  1. buka web resmi dari laravel klik disini

2. klik documentation , yang terdapat di navbar webnya. maka akan pergi ke halaman seperti gambar berikut ini.

3. scroll kebawah sampai ketemu install via composer, seperti gambar dibawah ini.

4. buat folder baru di laptop teman teman, disini saya membuat folder bernama 1laravel, klik kanan foldernya lalu pilih open with code(visual studio code), atau open manual foldernya lewat aplikasi visual studio code.

5. setelah itu akan tampil seperti gambar berikut ini

6. selanjutnya klik terminal lalu pilih new terminal.

7. maka akan muncul gambar seperti berikut ini.

8. setelah itu kembali ke web dan copy kode yang tampak seperti gambar dibawah ini. atau copy kode berikut ini.

composer create-project laravel/laravel example-app

9. paste code tersebut di visual studio code temen temen, seperti gambar dibawah ini

10. lalu klik enter, dan tunggu sampai proses installasi selesai, memakan waktu kurang lebih 10 – 15 menit. proses installasinya kurang lebih seperti gambar dibawah ini.

11. setelah installasi selesai maka akan tampil seperti gambar dibawah ini. bertuliskan aplication key set successfully, dan ditandai dengan command terminal yang sudah bisa digunakan. lalu ketikkan

cd example-app

12. klik enter ketikan di nomor 11. dan tunggu beberapa saat hingga muncul gambar seperti dibawah. dan tuliskan lagi di command

php artisan serve

13. klik enter kode di nomor 12. dan tunggu beberapa saat hingga seperti gambar berikut ini. kalau sudah tampil seperti gambar berikut ini berarti laravel teman teman sudah berhasil terinstall.

14. sekarang kita cek laravelnya. buka browser dan ketikkan di httpnya.

http://127.0.0.1:8000/

15. jika muncul seperti gambar dibawah ini. berarti laravel teman teman sudah siap digunakan.

yeay akhirnya teman teman sudah bisa menjadi web developer. nantikan tutorial berikutnya ya~