Hallo sobat coders, jumpa lagi dalam Baraja Coding, codingnya para programmer. Pada pekan ini kita akan melanjutkan materi dari pekan sebelumnya sobat coders. Pada pekan sebelumnya kita sudah membahas apa itu relational database, manfaat dari relational database dan istilah-istilah dalam relational database. Selanjutnya pada pekan ini kita akan membahas hal yang paling penting dan ini akan sering sekali kita pakai dalam pembuatan struktur database sebuah aplikasi yaitu jenis-jenis relational database. Berikut merupakan jenis-jenis dari relational database.
Di dalam relational database secara umum itu dibagi kedalam tiga jenis. Apa saja itu? Berikut merupakan jenis-jenis dari relational database :
- Relasi one to one merupakan relasi dimana setiap satu baris data pada tabel satu hanya berhubungan dengan satu baris data ditabel dua. Artinya masing-masing hanya memiliki satu hubungan saja. Berikut merupakan contoh dari relasi one to one.

Pada gambar di atas maksudnya adalah satu jurusan dikepalai oleh satu dosen.

Pada tabel jurusan terdapat primary key id_jurusan dan foreign key dosen_id_dosen. Yang mana foreign key itulah yang digunakan sebagai penghubung tabel dosen.
- Relasi one to many adalah suatu relasi yang berbentuk satu baris data di sebuah tabel dapat berhubungan dengan satu atau lebih baris data di tabel lain. Relasi one to many merupakan salah satu relasi yang sangat sering digunakan dalam pembuatan sebuah database. Berikut merupakan contoh dari relasi one to many.

Pada gambar di atas maksudnya adalah satu dosen wali dapat menampung lebih dari satu mahasiswa

Pada tabel mahasiswa terdapat primary key id_mahasiswa dan foreign key dosen_wali_id_dosen_wali. Yang mana foreign key itulah yang digunakan sebagai penghubung tabel dosen_wali.
- Relasi Many to Many adalah relasi yang mana setiap lebih dari satu baris data dari tabel pertama berhubungan dengan lebih dari satu baris data pada tabel kedua. Artinya, kedua tabel masing-masing dapat mengakses banyak data dari tabel yang direlasikan. Dalam hal ini, relasi Many to Many akan menghasilkan tabel ketiga sebagai perantara tabel kesatu dan tabel kedua sebagai tempat untuk menyimpan foreign key dari masing-masing tabel.

Pada gambar di atas maksudnya adalah setiap mahasiswa dapat mengambil banyak mata kuliah dan setiap mata kuliah dapat diambil banyak mahasiswa. Karena relasi One to Many menghasilkan tabel baru atau tabel ketiga, jika menyertakan record tabel baru tersebut pada grafik akan terlihat seperti di bawah ini. Karena hubungan erat mahasiswa yang belajar mata kuliah adalah nilai dan sekaligus berfungsi sebagai penghubung antara tabel mahasiswa dan mata_kuliah.


Coba perhatikan pada gambar di atas, terdapat tiga tabel yaitu tabel mahasiswa, nilai, dan mata_kuliah. Tabel mahasiswa dan mata_kuliah tersebut masing-masing berelasi Many to Many dan menghasilkan tabel baru yaitu tabel nilai. Sedangkan tabel baru atau tabel nilai tersebut sebagai penghubung antara tabel mahasiswa dan mata_kuliah yang mana tabel baru tersebut terdapat foreign key mahasiswa_id_mahasiswa dan mata_kuliah_id_mata_kuliah yang fungsinya untuk mengakses tabel mahasiswa dan mata_kuliah.
Gimana sobat, sudah paham kan mengenai jenis-jenis dari relational database. Semoga bermanfaat ya sobat coders.