Home Kajian Islam Prinsip Dasar Islam: Al Wala Wal Bara Dalam Islam l Ustadz Fachrudin Nu’man, Lc.

Prinsip Dasar Islam: Al Wala Wal Bara Dalam Islam l Ustadz Fachrudin Nu’man, Lc.

0
Prinsip Dasar Islam: Al Wala Wal Bara Dalam Islam l Ustadz Fachrudin Nu’man, Lc.

Assalamualaikum sobat baraja, kali ini mimin akan mengulas lagi nih sebuah kajian darii guru ngaji kita, Ustadz Fachrudin Nu’man, Lc tentang Al Wala Wal Bara. Mungkin dari sobat baraja ada yang belum tahu nihh, yuk simak penjelasan berikut ini.

Dalam istilah syariat islam al-Wala’ berarti penyesuaian diri seorang hamba terhadap apa yang dicintai dan diridhai Allah berupa perkataan, perbuatan, kepercayaan, dan orang yang melakukannya.

Sedangkan kata al-bara’ dalam bahasa Arab mempunyai banyak arti, antara lain menjauhi, membersihkan diri, melepaskan diri dan memusuhi. Kata bari-a (بَرِيءَ) berarti membebaskan diri dengan melaksanakan kewajibannya terhadap orang lain.

Jadi kurang lebih nya, al-wala’ itu merupakan sesuatu yang dicintai Allah seddangakan al-bara’ adalah sesuatu yang dibenci oleh Allah.

Al-Wala’ wal bara’ merupakan bagian dari ikatan iman yang paling kuat. Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:

أَوْثَقُ عُرَى اْلإِيْمَانِ:الْمُوَالاَةُ فِي اللهِ، وَالْمُعَادَاةُ فِي اللهِ، وَالْحُبُّ فِي اللهِ، وَالبُغْضُ فِي اللهِ

“Ikatan iman yang paling kuat adalah loyalitas karena Allah dan permusuhan karena Allah, mencintai karena Allah dan membenci karena Allah.” (HR. Ath-Thabrani dalam Mu’jamul Kabir [no.11537], lihat Silsilah al-Ahadits ash-Shahihah [IV/306, no. 1728])”.

Hukum Al-Wala’ wal bara’ adalah wajib karena merupakan sebuah ikatan suci antara Allah dan Hambanya dan salah satu bagian penting dari syahadat

Mengenai hukum wajib nya, Allah Subhanahu wa Ta’ala berfirman:

لَّا يَتَّخِذِ الْمُؤْمِنُونَ الْكَافِرِينَ أَوْلِيَاءَ مِن دُونِ الْمُؤْمِنِينَ ۖ وَمَن يَفْعَلْ ذَٰلِكَ فَلَيْسَ مِنَ اللَّهِ فِي شَيْءٍ إِلَّا أَن تَتَّقُوا مِنْهُمْ تُقَاةً

“Janganlah orang-orang mukmin menjadikan orang-orang kafir sebagai wali dengan meninggalkan orang-orang mukmin. Barangsiapa berbuat demikian, niscaya lepaslah ia dari pertolongan Allah kecuali karena (siasat) memelihara diri dari sesuatu yang ditakuti dari mereka …” [Ali ‘Imran: 28]

Untuk selebih nya bisa ditonton laman youtube berikut ini ya, semoga bermanfaat

Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh😁

https://youtu.be/1kbEHGmM4H0