Udacoding adalah perusahaan yang menyediakan kursus online dan offline tentang pengembangan perangkat lunak. Udacoding menawarkan kursus tentang berbagai topik pengembangan perangkat lunak, termasuk pemrograman Java, pemrograman Python, pengembangan web, pengembangan seluler, dan data science. Perusahaan ini juga menawarkan kursus tentang topik-topik terkait pengembangan perangkat lunak.
Udacoding bertujuan untuk membantu orang mempelajari keterampilan pengembangan perangkat lunak yang mereka butuhkan untuk memulai karier di bidang teknologi. Perusahaan ini menawarkan kursus yang terjangkau dan berkualitas tinggi, dan telah membantu ribuan orang mempelajari keterampilan yang mereka butuhkan untuk sukses di bidang teknologi.
Pengalaman Mengikuti Program Magang Udacoding
Hallo semuanya perkenalkan nama saya Muhammad Shadiq Alfarisi berasal dari Kota Banda Aceh dan sedang menempuh pendidikan D3 Teknologi Informasi & Komputer di Politeknik Aceh. Pada kesempatan kali ini saya akan menceritakan pengalaman magang saya selama 6 bulan di perusahaan udacoding Indonesia. Program magang yang saya ikuti adalah magang bersertifikat yang mana perusahaan udacoding . Posisi yang saya ambil pada program magang ini adalah web developer, saya belajar beberapa bagian di udacoding dari frontend dan backendnya.
Selama saya mengikuti magang ini saya mendapat ilmu baru yang sebelumnya saya belum ketahui dan juga mendapat teman-teman baru di udacoding.
Ketika kita hanya belajar selama magang kita tidak akan bisa mendapatkan uang saku tetapi ketika kita mampu dan memiliki skill untuk mengerjakan real project dari sana perusahaan akan menilai kita apakah kita pantas atau tidak untuk mendapatkan uang saku selama magang. Tentunya hal ini kembali lagi ke masing masing pribadi kita. Selain fasilitas yang diberikan cukup nyaman, antara lain:
- Penginapan
- Beras
- Biaya akomodasi selama di Malaysia
- Biaya tiket selama mengikuti event internasional
Kita juga bisa mendapatkan banyak pengalaman dari situ semua. Bergabung dengan Udacoding sebagai intern web developer membuat saya senang karena saya bisa mendapatkan pengalaman magang hingga ke Internasional dan juga benefit benefit menarik lainnya.